2022-02-10 6100
Bola.com, Jakarta - Raksasa Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) tampaknya mulai ancang-ancang untuk mencari pengganti bintang mereka, Kylian Mbappe. Superstar Prancis itu berpotensi hengkang dari Les Parisiens pada akhir musim nanti.
Masa depan Mbappe terus dispekulasikan. Pemain 22 tahun itu tak pernah lepas dikaitkan dengan Real Madrid. Alhasil membuat PSG siap mencari penggantinya jika Mbappe benar-benar ke Real Madrid.
BACA JUGA
Link Live Streaming Liga Prancis 2021/2022 Matchday 24 di Vidio, PSG Vs Rennes
Termasuk Juventus dan Inter, 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Sadio Mane Jika Cabut dari Liverpool
5 Juru Taktik Ini Berstatus Paling Sering Turunkan Lionel Messi
Kabar ketertarikan Madrid atas Mbappe sudah bukan lagi menjadi rahasia umum. El Real sempat menawarkan 200 juta euro untuk Mbappe, namun tawaran itu tak digubris PSG.
Kontrak Mbappe di PSG akan berakhir pada Juni 2022 mendatang. PSG sendiri sudah memberikan perpanjangan kontrak, namun Mbappe belum menandatanganinya hingga kini dan ia bakal berstatus bebas transfer.
Pintu keluar Mbappe dari PSG diperkuat dengan adanya kesepakatan Los Blancos tentang nilai upahnya. Penyerang sayap yang berhasil membawa Timnas Prancis juara Piala Dunia 2018 itu akan mendapat gaji fantastis yakni 50 juta euro atau sekitar Rp806 miliar per tahun.
Jumlah tersebut akan menempatkan Kylian Mbappe masuk dalam jajaran pesepak bola dengan gaji tertinggi di dunia.
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-03-22
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-04-03
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-03-26
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-02-10
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-03-19
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-03-28
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-03-11
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-04-04
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-04-04
Berita Sepakbola Terkini dan Terbaru Hari Ini 2022-02-25